Wartain.com || Bupati Kabupaten Cianjur H Herman Suherman menghadiri dan memberikan sambutan di acara Pelantikan Ketua RT dan Ketua RW se-Kelurahan Muka, Kecamatan Cianjur yang bertempat di Gedung KORPRI Kabupaten Cianjur, Senin 10/06/0/2024.
Herman mengucapkan terima kasih yang sebesar – besarnya kepada para Ketua RT dan Ketua RW atas kinerjanya selama ini terutama dalam hal menjaga kondusifitas di lingkungan masing – masing.
Kondisi lingkungan yang kondusif di setiap wilayah akan berdampak baik bagi pertumbuhan perekonomian secara umum. Dengan begitu para investor pun tidak akan ragu untuk berinvestasi di Kabupaten Cianjur.
Perekonomian Kabupaten Cianjur meningkat tentunya Pemerintah Kabupaten Cianjur tidak bisa bekerja sendiri.
“Kami memerlukan bantuan dari berbagai pihak termasuk dari para Ketua RT dan Ketua RW yang menjadi ujung tombak Pemerintah Daerah,” ucapnya.
“Saya titip kepada para Ketua RT dan Ketua RW di Kabupaten Cianjur, tolong perhatikan baik – baik kondisi warga masing – masing, pastikan jangan sampai ada warga yang kurang mampu tidak menerima bantuan tetapi warga yang mampu malah mendapatkan bantuan,” tambahnya.
Ia pun mempersilahkan untuk berkoordinasi secara aktif dengan Camat, Lurah atau Kepala Desa masing – masing. Dan selalu pastikan informasi yang didapatkan selalu update/terbaru.
“Selamat kepada Ketua RT dan Ketua RW yang terpilih. Baik atau buruknya, jabatan ini adalah amanah dari Allah SWT dan akan diminta pertanggungjawabannya kelak di Yaumul Hisab,” tuturnya.
“Semoga Bapak/Ibu semua termasuk kedalam golongan pemimpin yang baik yang dicintai Allah dan masyarakat. Selalu niatkan sebagai ibadah, semoga setiap usaha yang dikeluarkan dicatat sebagai amal kebaikan oleh Allah SWT. Aamiin… Selamat Bekerja,” tandasnya.
Dalam acara ini dihadiri Ketua Umum ARWT, Camat Cianjur, Lurah Muka, Ketua PAC ARWT, Ketua PWK Kelurahan Muka, Bapak/Ibu Ketua RT/RW Terpilih yang di Lantik.***
Foto : Istimewa
Editor : Aab Abdul Malik
(Intan)