26.7 C
Jakarta
Minggu, April 27, 2025

Latest Posts

Gotong Royong Warga Kampung Cikeuyeup Jadi Kunci Sukses Pembangunan Jalan Lingkungan

Wartain.com || Semangat gotong royong kembali menjadi kekuatan utama dalam pembangunan desa. Di Kampung Cikeuyeup, RT 012/04, Desa Cijulang, Kecamatan Jampang Tengah, Kabupaten Sukabumi, warga menunjukkan kebersamaan luar biasa saat melaksanakan pembangunan rabat beton jalan lingkungan pada Selasa (8/4/2025).

Pembangunan jalan sepanjang 120 meter dengan lebar 2 meter ini bukan sekadar proyek infrastruktur, tetapi juga menjadi ajang kebersamaan dan solidaritas warga. Dengan dana sebesar Rp26.840.000 yang bersumber dari Dana Desa Tahun Anggaran 2025, pekerjaan ini dijadwalkan selesai dalam waktu 10 hari kerja.

Kepala Dusun Desa Cijulang, Encep Sucipto, mengungkapkan bahwa keterlibatan aktif masyarakat sangat membantu kelancaran proses pembangunan. “Kami bersyukur atas antusiasme warga. Semangat mereka luar biasa. Ini bukti nyata bahwa pembangunan bukan hanya tugas pemerintah, tapi juga hasil kolaborasi bersama,” ujar Encep.

Warga yang turut serta berharap jalan yang dibangun dapat memberikan kenyamanan dan keamanan, terutama saat musim hujan. Mereka menyadari, hasil terbaik hanya bisa dicapai melalui kerja sama dan rasa memiliki terhadap fasilitas publik.

Pembangunan ini menjadi contoh konkret bagaimana partisipasi masyarakat dapat mempercepat kemajuan desa sekaligus mempererat hubungan sosial antar warga.***(RAF)

Editor : Aab Abdul Malik

Latest Posts

spot_imgspot_img

Don't Miss

Stay in touch

To be updated with all the latest news, offers and special announcements.