26.7 C
Jakarta
Kamis, April 17, 2025

Latest Posts

Pelantikan Anggota KPPS Desa Bojongkembar Hadirkan Sinergitas Antar Penyelenggara Pemilu 2024

Wartain.com, Sukabumi || Desa Bojongkembar Kecamatan Cikembar mengadakan Pelantikan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang mengambil tempat di Aula Desa Bojongkembar, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, Kamis 25/01/2024.

Jumlah KPPS yang dilantik sebanyak orang 224 dengan 32 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang ada di Desa Bojong.

Sesuai dengan PKPU nomor 8 tahun 2022, tentang Pembentukan dan Tata Kerja Badan Adhoc Penyelenggara Pemilihan Umum dan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, Walikota dan Wakil Walikota.

Pada pasal 1 ayat 9 disebutkan, Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara yang selanjutnya disingkat KPPS adalah kelompok yang dibentuk oleh PPS untuk melaksanakan pemungutan suara di tempat pemungutan suara.

Turut menghadiri kegiatan, perwakilan dari PPK, PPS, Panwaslu, PKD, Kepala Desa, Bhabinkamtibmas, Babinsa serta undangan lainnya.

Hadir juga Dading, S.Pd Plt Camat Cikembar untuk memberikan ucapan selamat dan menerangkan tugas dari KPPS.

“Ada 3 tugas nanti yang dilakukan pertama melaksanakan kegiatan pemilihan umum, yang kedua perhitungan pemungutan suara, dan yang ketiga nanti mengembalikan kotak suara dengan laporan nya,” ungkapnya.

Sementara itu Ade Mulyana,S.Pd ketua PPS Desa Bojongkembar memaparkan sempat ada sedikit kendala yang terjadi ketika perekrutan KPPS terkait syarat batasan usia.

Pelantikan Anggota KPPS Desa Bojongkembar Hadirkan Sinergitas Antar Penyelenggara Pemilu 2024 (foto : wartain.com/Intan)

“Kendala sebenarnya tidak begitu signifikan sih, karna sekarang ada batasan usia maksimal 55 tahun diatas itu tidak bisa jadi petugas ada diantara mereka yang usianya diatas 55 masih produktif hanya saja karena ada aturan tersebut jadi tidak bisa ikut” ucapnya.

Beliau juga mengatakan bahwa ada sebagian anggota KPPS yang berhalangan hadir untuk pelantikan namun tetap mengikuti zoom meeting ketika acara pelantikan berlangsung

“224 sebagian tidak hadir tapi kan sambil zoom meeting yang tidak bisa hadir tetap mengikuti pelantikan,” jelasnya.

Beliau juga menyampaikan pesan untuk para anggota KPPS yang akan menghadapi Pemilu nanti untuk melaksanakan tugas sesuai dengan peraturan undang undang yang berlaku, dan selalu menjaga kesehatan agar kegiatan dapat berjalan sesuai rencana.

“Pesan nya melaksanakan tugas sesuai peraturan uud yang berlaku, tetap jaga kesehatan agar kegiatan nya bisa berjalan sesuai dengan yang direncanakan,” ucapnya.

Solehudin Wahid Kepala Desa Bojongkembar mempunyai harapan semuanya kondusif dan khusus nya KPPS Desa Bojongkembar menjalankan dengan baik tanpa kendala.

“Saya berharap tidak ada ada kejadian seperti pemilu 2019 ada anggota KPPS yang sampai meninggal dunia,” ucap Kades.

“Yang laporan nya sih lebih konsultasi ketika pembentukan KPPS ada persyaratan keterangan sehat, saat itu menjadi membuat semua sibuk karna serentak. Ada yang keberatan dengan pembuatan surat keterangan sehat menjadi 40-50 rebu. Jaga nama baik Desa Bojongkembar jangan terjadi kecurangan, juga menjaga kesehatan nya,” pungkasnya.***

Foto : wartain.com/Intan

Editor : Aab Abdul Malik

Reporter : Intan/Fadila

Latest Posts

spot_imgspot_img

Don't Miss

Stay in touch

To be updated with all the latest news, offers and special announcements.