Wartain.com, Jakarta || Pelatih Red Sparks Ko Hee Jin mengungkapkan strategi penempatan pemain yang tepat menjadi kunci keberhasilan timnya di Liga Voli Korea musim ini, termasuk menempatkan Megawati Hangestri Pertiwi.
“Strategi memaksimalkan Mega [Megawati] sebagai spiker yang kejam dan mengerahkan Gia [Giovanna Milana] yang memiliki receive yang baik dan langkah yang cepat dan ditempatkan sebagai pemukul luar sangat efektif,” kata Ko Hee Jin dikutip dari Naver.
Duet Megawati dan Gia sukses menyumbangkan 1.308 poin untuk Red Sparks hingga laga kedua putaran keenam Liga Voli Korea musim ini.
Megawati Hangesteri Pertiwi kini bertengger di peringkat keenam daftar top skor Liga Voli Korea dengan mengemas 676 poin.
Sementara Gia mengemas 632 poin dan berada di peringkat kedelapan daftar top skor Liga Voli Korea.
Ketajaman keduanya juga sukses membantu Red Sparks kini menempati peringkat ketiga klasemen sementara Liga Voli Korea.
Red Sparks kini membutuhkan satu kemenangan lagi untuk bisa mengunci tiket ke babak play-off Liga Voli Korea sebagai babak lanjutan menuju perebutan gelar juara.
Jika lolos ke play-off maka Red Sparks akan mengakhiri paceklik tak pernah lolos ke babak play-off sejak tujuh musim lalu.***
Foto : tangakapan layar/SpoTV
Editor : Aab Abdul Malik
(Redaksi)