Wartain.com || Susu Formula Sarihusada Generasi Mahardika (SGM) melalui vendor CV Momentum Kreasindo Cirebon mengadakan acara Mobil sahabat generasi maju, bertempat di Aula Desa Sirnaresmi, Kecamatan Gunungguruh, Sukabumi, Sabtu 15/06/2024
Diketahui acara itu selain di Aula Gor Desa Sirnaresmi, juga dilaksanakan di Kp Mekarjaya RT 02 RW 02 Desa Sirnaresmi, Kecamatan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi.
Acara tersebut digelar, untuk memberikan edukasi gizi dan konsultasi gizi, dimana salah satu tujuannya adalah untuk mencegah stunting.
Pada gelaran tersebut, selain edukasi dan konsultasi gizi juga diadakan kegiatan berupa kuis, minum susu bersama, dan penjualan susu dengan harga terjangkau lebih ekonomis.
Yudi AS sebagai penanggung jawab vendor tersebut mengatakan bahwa acara ini dilaksanakan selama kurang lebih 1 bulan di Kabupaten Sukabumi.
“Selain edukasi, kami juga menyediakan permainan bagi anak-anak, pemberian hadiah atau doorprize,” ucapnya.


“Susu SGM yang kami bawa itu dari minimarket Kabupaten Sukabumi, misalnya Yogya dept store, Indo Mart, Alfa Mart atau yang lainnya sehingga membantu penjualan mereka,” tambahnya.
Sementara itu, Nina Marsini Kader melati 15 mengatakan bahwa kegiatan ini adalah bentuk sosialisasi kepada masyarakat mengenai kandungan gizi untuk tumbuh kembang anak.
“Kita berharap para ibu-ibu tahu bahwa nutrisi yang baik itu seperti apa, gizi seimbang itu seperti apa yang harus diberikan kepada anak di masa pertumbuhan,” tutur Nina.
“Terutama didalam susu kandung SGM itu sendiri, jadi lebih memperkenalkan kandungan susu SGM. Semoga dengan kegiatan ini kita bisa mencegah stunting,” tandasnya.
Ia pun menyebutkan bahwa kegiatan ini sudah diketahui pihak Pemdes yang dilaksanakan oleh para kader Desa Sirnaresmi.
Hal senada dikatakan Ika Astuti kader melati 4 bahwa kegiatan ini bisa menambah wawasan bagi orang tua terkait kandungan gizi buat anak.
“Dengan adanya penyuluhan ini bisa membantu masyarakat terutama bunda- bunda yang mempunyai balita /, semoga lebih memahami susu apa yang dibutuhkan oleh anak,” pungkasnya singkat.***
Foto : wartain.com/Intan
Editor : Aab Abdul Malik
Reporter : Intan Fitri Utami