26.7 C
Jakarta
Kamis, Maret 13, 2025

Latest Posts

Wakil Menteri P2MI Sampaikan Peluang Kerja di Luar Negeri dengan PTDI-STTD Bekasi

Wartain.com || Wakil Menteri P2MI, Christina Aryani menyampaikan sejumlah peluang kerja di luar negeri yang bisa dikerjasamakan dengan Politeknik Transportasi Darat Indonesia-Sekolah Tinggi Transportasi Darat (PTDI-STTD) Bekasi.

“Yang kita bidik saat ini adalah peluang menjadi bus driver di Saudi Arabia,” katanya saat mengunjungi PTDI STTD di Bekasi, Jawa Barat, Rabu (12/3/2025).

Selain sopir bus di Arab Saudi, Wamen Christina juga optimis terbuka peluang-peluang kerja di luar negeri lain yang bisa dikerjasamakan dengan PTDI-STTD.

“Dan kami optimis ke depan bisa merambah sektor-sektor lain seperti perkeretaapian yang juga memerlukan banyak tenaga seperti masinis, electrician, ground handling dan lain-lain,” ungkapnya.

PTDI-SSTD memiliki kompetensi yang baik sebagai institusi vokasi yang profesional.

Kondisi tersebut, lanjut Wamen Christina, membuka peluang Kementerian P2MI menyasar lulusan PTDI SSTD menjadi calon pekerja migran Indonesia yang handal dan profesional.

“Tentunya nanti dengan pengayaan kompetensi, desain kurikulum yang disesuaikan dengan kebutuhan user di luar negeri. Termasuk tambahan pelatihan bahasa. Kementerian P2MI siap bekerja sama ke depan,” imbuh Christina Aryani.***

Foto : Istimewa

Editor : Aab Abdul Malik

(Intan)

Latest Posts

spot_imgspot_img

Don't Miss

Stay in touch

To be updated with all the latest news, offers and special announcements.