Wartain.com || Bencana hidrometeorologi yang melanda sebagian besar wilayah Sukabumi beberapa waktu lalu menyisakan banyak duka. Selain dari korban yang terdampak langsung, seorang relawan pun dilaporkan meninggal dunia.
Dadi Susandi (45) warga Kampung Nyalindung, Desa Sukamekar, Kecamatan Sukaraja, Sukabumi, dilaporkan tutup usia saat diperjalanan berniat untuk menolong para korban bencana di Kecamatan Kalibunder.
Belum mencapai ke lokasi tujuan, relawan dari Ves Community Region Sukabumi itu dinyatakan wafat ketika baru sampai di Kecamatan Lengkong. Dia berangkat bersama sejumlah rekan komunitasnya.
Ketua Ves Community Region Sukabumi, Usman Susilo mengatakan, mendiang Usman berangkat dari poskonya di Kota Sukabumi pada Rabu (11/12/2024) sekira pukul 08.00 WIB.
Usman menuturkan, sebelum berangkat Dadi mengaku bahwa ia mengalami sakit di bagian dada.
“Namun itu ada niatan untuk baksos ke wilayah Kalibunder. Namun di tengah jalan mungkin kondisi badan melemah terus terasa sakit lagi dadanya,” ucapnya Kamis, (12/12/2024).
Kondisi kesehatannya pun mendadak memburuk, sehingga teman-temannya langsung mengevakuasi relawan itu ke Puskesmas Lengkong untuk mendapat tindakan medis. Menurutnya, pada saat itu posisi kemudi sudah diambil alih oleh rekannya yang lain.
“Almarhum mendistribusikan bantuan ke Kalibunder, ke Cimanggu dan ke Pabuaran. Sebelum sampai ke Kalibunder baru sampai ke Lengkong kondisinya sudah tidak bisa ditolong lagi,” tambahnya.
“Langsung pada saat itu juga dibawa ke puskesmas. Tindakan langsung diberikan oleh dokter namun kondisinya makin melemah dan ada pecah pembuluh darah,” tuturnya.
Almarhum diperkirakan meninggal dunia sekitar pukul 12.30 WIB. Jenazahnya kemudian diserahkan ke pihak keluarga dan dibawa ke rumah duka di Jalan Goalpara RT 03 RW 03 Kampung Nyalindung, Desa Sukamekar, Kecamatan Sukaraja Kabupaten Sukabumi dan langsung dikebumikan.***(RAF)
Editor : Aab Abdul Malik