26.7 C
Jakarta
Rabu, April 16, 2025

Latest Posts

Maling Helm di Sukabumi Diamuk Warga Hingga Babak Belur

Wartain.com ||  RR (47) warga Warungkondang, Cianjur babak belur diamuk massa usai kedapatan mencuri satu buah helm di Jalan Ir. H. Djuanda, Cikole, Kota Sukabumi pada Kamis (19/9/2024).

Saksi mata Uki (39) yang merupakan seorang juru parkir di wilayah tersebut menuturkan peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 11.00 WIB dan helm yang diambil merupakan milik seorang ojek online,

“Kita lagi duduk, nggak lama ada gojek lagi duduk juga, motornya disimpan, keliatan helm punya gojek itu diambil, sudah gitu helm diambil dan mang gojek ngejar sampai ke bunut,” kata Uki kepada Wartain.com.

Maling tersebut yang telah diringkus oleh seorang ojol kemudian dibawa kembali ke lokasi kejadian. Tak ayal bogem mentah dari warga sekitar menghujani bagian tubuh pelaku.

“Emosi lah apalagi tukang parkir, tukang parkir disalahin terus sama pengunjung, padahal kita nggak tahu selaku tukang parkir, katanya pelaku dibawa ke polsek cikole. Untungnya keburu ada petugas yg datang, alhamdulillah nggak sampai koma lah, cuman ada perhatian aja dari warga,” lanjut Uki.

Dirinya menuturkan di wilayah itu beberapa pengunjung sering mengeluh kehilangan helmnya, bahkan hingga 30 kali. “Cuma semua tukang parkir di sini disalahin terus, pengen dapet, tapi alhamdulillah baru kali ini dapet,” kata Uki.

Saat ini pelaku telah diamankan di Polsek Cikole Resor Sukabumi Kota untuk dilakukan pengembangan.***(RAF)

Latest Posts

spot_imgspot_img

Don't Miss

Stay in touch

To be updated with all the latest news, offers and special announcements.