Wartain.com || Israel menyerang Rumah Sakit Indonesia di Gaza pada Senin 20/11/2023. Delapan orang tewas akibat serangan tersebut.
Media Al-Jazeera melaporkan, seorang staf RS Indonesia sempat menghubungi mereka. Staf itu meminta tolong kepada PBB dan Palang Merah lantaran pasukan Israel mengepung fasilitas medis dan membombardir wilayah sekitar.
Selain korban jiwa, dua dokter di RS Indonesia dilaporkan terluka.
Salah seorang tim medis mengatakan, bahwa sepanjang malam lalu RS Indonesia dijadikan target tanpa ada peringatan.
Saat ini terdapat 150 korban luka dirawat di RS Indonesia. Sebanyak 100 pekerja medis masih bekerja sejak serangan Israel diluncurkan pada 7 Oktober 2023 lalu.
Israel sejak awal November menyasar RSI karena menuding fasilitas sipil ini menjadi basis operasi Hamas. Tudingan Israel itu yang disangkal habis MER-C, aktor utama pembangunan RSI di Gaza, disertai bukti-bukti pendukung.
MER-C bahkan telah menyadari bahwa tudingan Zionis hanya akal-akalan sebagai pembenar untuk menyerang RSI.***
Foto: AFP/Mohammed Abed
(Red)