26.7 C
Jakarta
Jumat, April 18, 2025

Latest Posts

Hattrick David Da Silva Bawa Persib Bandung Hancurkan Persebaya Surabaya

Wartain.com || Persib Bandung akhirnya meraih kemenangan setelah di dua laga sebelumnya meraih hasil imbang.

Kemenangan Persib didapatkan saat kontra Persebaya dalam lanjutan laga BRI Liga 1 pekan ke-32 dengan skor 3-1 pada Sabtu 20/4/2024.

Gol untuk Persib dicetak oleh David Da Silva pada menit 42’, 67’, dan 87’. Sedangkan gol untuk Persebaya dicetak oleh Dusan Stevanovic pada menit 58’.

Bermain dihadapan ribuan bobotoh (suporter Persib) di stadion Si Jalan Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Persib coba bermain terbuka di awal laga.

Namun nampaknya startegi tersebut belum berjalan baik karena tim asuhan Bojan Hodak melakukan beberapa rotasi pemainnya. Alhasil tak banyak peluang yang didapatkan Persib.

Justru pada 15 menit laga berjalan tim tamu Persebaya lebih banyak menguasai bola, bahkan berkali-kali mampu memberi ancaman. Namun kesalahan di final third pass serta disiplinnya lini pertahanan Persib yang digalang oleh Nick Kuipers bisa menggagalkan alur serangan “Bajul Ijo”.

Persib akhirnya mampu memecah kebuntuan di menit 42’. Kerja sama apik dari Ciro Alves dan David Da Silva yang mampu di akhiri David dengan tendangan plessing ke pojok kiri gawang Andhika Ramadhani. Persib unggul 1-0.

Keunggulan sementara Persib bertahan hingga turun minum.

Sadar timnya harus mengejar ketertinggalan, tim asuhan Paul Munster mencoba mengurung pertahanan Persib di awal babak kedua. Namun kali ini lini tengah Persib lebih disiplin untuk meredam serangan yang dibangun Persebaya.

Petaka hadir di menit 52’ bagi Persebaya. Ander Oktaviansyah melanggar David Da Silva di luar kotak pinalti dan pelanggaran tersebut berbuah kartu kuning kedua serta kartu merah untuk Andre, yang membuat Persebaya harus bermain dengan 10 orang.

Kurang jumlah pemain justru tak membuat Persebaya mengendurkan serangannya. Dimenit 58’ justru Persebaya mampu menciptakan gol balasan melalui tendangan bebas cantik yang dilesakkan oleh Dusan Stevanovic ke yang tak mampu di tepis Teja Paku Alam. Skor imbang 1-1.

Persib langsung merespon cepat dengan memasukan tiga pemain intinya di menit 60’ yakni Beckham Putra, Stefano Beltrame, dan Marc Klok.

Hal tersebut nampaknya berbuah positif. Persib mampu kembali unggul melalui David Da Silva di menit 67’ setelah umpan silang Beckham Putra dari sektor kanan mampu ditanduk dengan baik oleh striker asal Brazil tersebut. Persib kembali unggul 2-1.

David Da Silva mencatatkan Hattrick dalam pertandingan tersebut. Berawal dari aksi solo run Ciro Alves di menit 87’ yang berhasil melewati dua pemain dan diakhiri dengan umpan manis yang mampu disontek oleh David Da Silva. Persib menjauh 3-1.

Atas kemenangan tersebut Persib Bandung masih kokoh diperingkat 2 klasemen sementara dengan mengoleksi 59 poin dan semakin memantapkan posisinya untuk bermain di Championship Series. Sementara itu Persebaya Surabaya berada di posisi 12 dengan mendulang 39 poin.

Susunan pemain

Persib Bandung

Kiper: Teja Paku Alam
Belakang: Henhen Herdiana, Nick Kuipers, Alberto Rodriguez, Zalnando (Marc Klok 60’)
Tengah: Dedi Kusnandar, Ezra Walian (Stefano Beltrame 60’), Rachmat Irianto (Kakang Rudianto 85’)
Depan: Febri Haryadi (Beckham 60’), David Da Silva, Ciro Alves (Ferdiansyah 89’)

Persebaya Surabaya

Kiper: Andhika Ramadhani
Belakang: Reva Adi, Yan Victor, Dusan Stevanovic, Catur Pamungkas
Tengah: Kadek Raditya, Andre Oktaviansyah, Oktafianus Fernando (Alfan Suaib 82’), M. Iqbal (Toni Firmansyah 73’)
Depan: Paulo Henrique, Kasim Botan***(RAF)

Foto: Persib.co.id

Latest Posts

spot_imgspot_img

Don't Miss

Stay in touch

To be updated with all the latest news, offers and special announcements.