Wartain.com || Pemerintah Kota Sukabumi terus berupaya meningkatkan kualitas layanan kesehatan dengan mendorong digitalisasi di RSUD R. Syamsudin, SH (RSUD Bunut). Langkah ini terlihat dalam presentasi Weaning System yang dipaparkan oleh PT Smarthhub Technologies pada Jumat (14/3/2025), dihadiri langsung oleh Wali Kota Sukabumi, H. Ayep Zaki.
Dalam acara yang juga dihadiri Plt. Direktur Utama OUBK RSUD R. Syamsudin, SH, Yanyan Rusyandi, serta jajaran Dewan Pengawas dan struktural rumah sakit, Ayep Zaki menegaskan pentingnya pemanfaatan teknologi informasi dalam manajemen rumah sakit. Ia meyakini, sistem informasi yang modern akan membawa RSUD R. Syamsudin menjadi lebih maju dan efisien dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
“Saya ingin RSUD R. Syamsudin menjadi rumah sakit terbaik di wilayah ini. Digitalisasi sistem manajemen rumah sakit akan mempermudah akses layanan kesehatan bagi masyarakat serta meningkatkan efisiensi kerja tenaga medis,” ujar Ayep Zaki.
Lebih dari sekadar modernisasi sistem informasi, Wali Kota juga menyoroti pentingnya pembangunan infrastruktur rumah sakit secara bertahap. Salah satu fokus utama adalah peningkatan fasilitas rawat inap, terutama dalam mendukung implementasi Kelas Rawat Inap Standar (KRIS) sebagai bagian dari transformasi BPJS Kesehatan.
“Kami juga menargetkan peresmian gedung KRIS sebagai langkah konkret dalam meningkatkan standar pelayanan kesehatan bagi masyarakat Sukabumi,” tambahnya.
Sementara itu, PT Smarthhub Technologies dalam presentasinya memaparkan berbagai solusi inovatif yang mengintegrasikan teknologi informasi dan telekomunikasi dalam sistem rumah sakit. Dengan penerapan teknologi ini, diharapkan pelayanan di RSUD R. Syamsudin dapat menjadi lebih cepat, efisien, dan terjangkau.
Komitmen Pemkot Sukabumi dalam mendukung digitalisasi dan pengembangan fasilitas kesehatan ini sejalan dengan visi Wali Kota Ayep Zaki untuk menjadikan Sukabumi sebagai kota yang lebih maju dan bercahaya.***(RAF)
Editor : Aab Abdul Malik