Wartain.com, Sukabumi || Anggota DPRD Provinsi Jabar, sekaligus sebagai Ketua Fraksi PDIP dari Dapil Jabar V Ko/Kab Sukabumi Muhammad Jaenudin, S. Ag., MH, melaksanakan Reses II berkaitan dengan penyerapan aspirasi, jelang pembahasan APBD tahun 2025. Acara digelar di aula kantor Desa Kertaraharja, Jl. Pelabuhan II, Kec. Cikembar, Kabupaten Sukabumi, Senin, 22/01/2024.
Acara tersebut dihadiri pula oleh Hj Elis Ernawati Caleg DPRD Dapil 3 Kabupaten Sukabumi, J. Henry Wijanarko Caleg DPRD Dapil 3 Kab. Sukabumi, Ketua PAC se- Dapil 3, para Ketua Ranting dan tokoh masyarakat
Dalam acara tersebut Muhammad Jaenudin menyampaikan kepada para Ketua PAC dan juga Ketua Ranting untuk berdiskusi jika ada lembaga yang mengajukan bantuan sosial atau hibah
“Silahkan bagi temen temen yang PAC, Ranting silahkan berdiskusi kalau ada lembaga yang mengajukan bantuan sosial atau hibah nanti kami akan umumkan kapan tepatnya SIPD itu akan dibuka,” ungkapnya.
Beliau juga menyampaikan pesan kepada semua nya untuk menghadapi Pileg/Pilpres ini dengan sebaik baiknya dan juga dengan semangat tinggi.

“Jadi saya berpesan kepada kita semua, kita harus menghadapi Pileg/Pilpres ini dengan sebaik-baiknya tentunya dengan kekompakan dan juga dengan semangat,” katanya.
Kang Jay (sapaan akrab Muhammad Jaenudin-red) memiliki program yang sangat bagus bagi masyarakat kecil. Beliau sudah menyiapkan minyak untuk dibagikan di desa, yang dapat diterima warga dengan cukup menukarkan botol mineral bekas yang akan diberikan kepada pemulung yang ada disekitar desa.
“Si minyak ini ditukar dengan botol bekas, lalu botol bekas ini kita serahkan kepada pemulung yang ada disekitar desa,” pungkasnya.
Diketahui, selain masih menjabat sebagai anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Kang Jay juga ikut mencalonkan kembali sebagai Caleg DPRD Provinsi dari Dapil V Kota/Kabupaten Sukabumi, dari PDIP nomor urut 1, pada Pemilu 2024 mendatang.***
Foto : wartain com/Intan
Editor : Aab Abdul Malik
Reporter : Intan/Fadila