Wartain.com || “Dengan mengucap Bismillahirohmanirohim, Dengan resmi saya buka kegiatan uji emisi kendaraan bermotor di lingkungan pemerintah Kabupaten Cianjur,” ucap Asisten Daerah Perekonomian dan Pembangunan Setda Cianjur Budi Rahayu Toyib S.Sos M.M saat membuka kegiatan Uji Emisi Kendaraan Gratis dalam rangka Hari Jadi Cianjur yang ke 347 di lingkungan Sekertariat Daerah Cianjur. Kamis 11/07/2024.
Dalam sambutannya Budi mengatakan bahwa di perkotaan penyumbang terbesar pencemaran salah satunya adalah buangan kendaraan, untuk itu dengan adanya Uji Emisi Gratis ini diharapkan pengguna kendaraan dapat tetap menjaga dan merawat kendaraannya dengan baik.
Sekertaris Dinas Lingkungan Hidup kabupaten Cianjur Iwan Karyadi, SH. MH dalam laporannya menyampaikan tujuan kegiatan ini adalah untuk mengetahui tingkat ketaatan emisi kendaraan bermotor terhadap Baku mutu MS C yang tercantum dalam permen lingkungan hidup nomor 8 tahun 2023.
Juga selain itu, untuk mengetahui tingkat kesadaran masyarakat dalam merawat kendaraan dan dalam menggunakan bahan bakar yang ramah lingkungan bagi kendaraan bermotor, yang lulus uji emisi akan diberikan stiker lulus uji emisi yang berlaku 1 tahun.
Bagi kendaraan yang tidak lulus, industry akan diberikan rekomendasi untuk melakukan perawatan rutin ke karbon motor dan penggunaan bahan bakar yang lebih bersih, ramah lingkungan dan hasil uji match ini juga akan dimasukkan ke dalam aplikasi uji emisi secara otomatis dan dapat dilakukan pengecekan suatu waktu apresiasi juga akan berlaku di seluruh Indonesia.***
Foto : Istimewa
Editor : Aab Abdul Malik
(Intan)