Wartain.com || Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi dari Fraksi Partai Demokrat, Jalil Abdillah, S.IP menyoroti bencana alam yang melanda Kabupaten Sukabumi, pada Kamis 06/03/0225 malam.
Diketahui, wilayah Kabupaten Sukabumi kemarin malam, mengalami cuaca yang sangat ekstrim akibat diguyur hujan dengan intensitas yang sangat tinggi.
Akibatnya, terpantau sebanyak 18 Kecamatan mengalami banjir, longsor, jembatan ambruk dan pergerakan tanah dan hampir melumpuhkan semua aktifitas warga, khususnya yang ada di wilayah Sukabumi Selatan.
Banyak rumah yang terendam banjir limpasan, longsor menutupi akses jalan, jembatan ambruk, fasum dan fasos banyak yang rusak.
Dihubungi via sambungan telepon, Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Jalil Abdillah daei Fraksi Partai Demokrat, mengucapakan rasa duka cita dan prihatin yang mendalam atas adanya peristiwa bencana alam yang melanda Kabupaten Sukabumi.
“Kami berduka cita dan merasa prihatin atas bencana yang melanda Kabupaten Sukabumi,” ucap mantan Ketua DPD KNPI ini kepada wartain.com, Jumat 07/03/2025.
“Sebenarnya kita masih proses pemulihan sisa-sisa bencana di akhir tahun 2024. Awal Ramadhan ini datang lagi musibah yang sama. Ini ujian bagi Kita semua,” tambah Jalil.
Jalil mengingatkan, musibah yang terus datang secara bertubi-tubi ke Kabupaten Sukabumi, harus dijadikan pembelajaran dan muhasabah bagi diri kita masing-masing.
“Ini i’tibar bagi Kita, Allah sedang memberikan ujian bagi masyarakat Kabupaten Sukabumi. Semoga musibah ini cepat berlalu,” ujar Jalil.
“Kami dari Fraksi Demokrat akan segera mendorong dinas terkait untuk segera melakukan pemulihan. Kami juga tentunya akan terjun ke masyarakat terdampak, untuk memberikan bantuan sesuai dengan kemampuan kami dari Partai Demokrat,” pungkas Jalil.***
Foto : Istimewa
Editor : Aab Abdul Malik
(Dul)