Wartain.com, Cianjur || Vitara Escudo Sidekik (VES) Community Sukabumi, rayakan ulang tahun ke-9 di lokasi Camp Smiling PTPN VIII Pasirnangka, Desa Cinangka, Kecamatan Sukanagara, Kabupaten Cianjur, Sabtu 02/09/2023.
Acara tersebut dihadiri VES dari berbagai daerah perwakilan pusat Jakarta raya, BSD, Cianjur, Bandung, Pangandaran, dan Bogor , dihadiri Skitar 100 unit mobil vitara escudo.
Selain Syukuran Ulang tahun ke-9 VES juga mengadakan Santunan untuk para jompo, yatim juga pemberian sarana belajar bagi masyarakat setempat.
Perayaan ulang tahun VES ke-9 diberi tema “Peduli Anak Indonesia”, Ketua VES Community Sukabumi H.Muchlis menjelaskan bahwa aniversary ini sangat luar biasa bermanfaat bagi masyarakat.
“Semoga VES kedepan makin solid, makin berkembang, bermanfaat buat sesama, kompak. Persaudaraan tanpa batas senusantara dari sabang sampe merauke,” ungkapnya.
Selain itu team Baksos Lapangan VES Community Sukabumi Fery Hidayat yang akrab dipanggil Om Fey sangat berterima kasih kepada semua pihak membantu kegiatan ini.
“Terima kasih kepada semua rekan dari berbagai kota sehingga Anniversary VES sukabumi kali paling meriah, mengundang ves dari semua kota. Biasanya cuma ves interen aja, semoga silaturahmi tetap terjaga,” imbuhnya.***
Editor: Raka A. Firmansyah
Reporter: Intan Fitri Utami