26.7 C
Jakarta
Minggu, Januari 12, 2025
Beranda blog Halaman 855

Bupati Garut Menerima Audensi Kawan PMI, Ketua Asep Irfan : Kami Akan Bekerja Garda Terdepan Bela PMI

0

Wartain.Com, Garut || Dalam rangka mengoptimalkan pelindungan Pekerja Migran Indonesia sebelum, selama, dan setelah bekerja, Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) memandang perlu melibatkan unsur masyarakat melalui pembentukan Komunitas Relawan Pekerja Migran Indonesia (Kawan PMI).

BP2MI menginisiasi terbentuknya Kawan PMI dan Perwira PMI sebagai wadah kolaborasi antarmitra pelindungan Pekerja Migran Indonesia dan masyarakat, yang resmi dikukuhkan di Grand Sunshine Soreang, Kabupaten Bandung, Sabtu, (22/7/2023).

Komunitas Relawan Pekerja Migran Indonesia (KAWAN PMI) Kabupaten Garut melakukan melakukan langkah kongkret dengan melakukan audensi pada Bupati Kabupaten Garut Bapak Rudy Gunawan menyampaikan agenda strategis kedepan Kawan PMI, bertempat di pendopo Garut, Jumat (29/09/2023).

Audensi tersebut di hadiri seluruh anggota Komunitas Relawan Pekerja Migran Indonesia (KAWAN PMI) dengan Ketuanya Asep Irfan dengan di terima langsung oleh Bupati Garut Rudy Gunawan. Menyambut baik atas kehadiran Komunitas Relawan Pekerja Migran Indonesia (KAWAN PMI) di Kabupaten Garut.

Salman Rizkatillah sebagai salah satu fasilitator di Kawan PMI mewakili Gen-Z kabupaten Garut termotivasi mengabdikan diri untuk peduli dan membantu pekerja migran Indonesia dalam menghadapi setiap permasalahan yang dihadapinya, ungkapnya.

Pekerja Migran Indonesia itu adalah pahlawan devisa yang banyak berjasa untuk negeri, sudah seharusnya mendapat perhatian dan perlindungan oleh semuanlapisan masyarakat salah satunya dari kami Kawan PMI, tegas Salman.

Asep Irpan Ketua KAWAN PMI Kabupaten Garut mengatakan audensi ini dilakukan dalam rangka menyampaikan kehadiran kami Komunitas Relawan Pekerja Migran Indonesia (KAWAN PMI) Kabupaten Garut, pasca setelah dikukuhkannya kami oleh Benny Ramdani Kepala BP2MI”.

Selain dari itu menyampaikan beberapa kasus perlindungan Pekerja Migran Indonesia (PMI) Salah satunya yang mengalami kendala yakni ibu Ela Lestari.

Rudy Gunawan Bupati Garut menyambut dengan baik dan akan support atas kehadiran Komunitas Relawan Pekerja Migran Indonesia (KAWAN PMI) Kabupaten Garut.

“Bapak Rudy Gunawan sangat memperhatikan sekali persoaalan Pekerja Migran Indonesia (PMI) baik penempatan maupun perlindungan dan kedepannya pun beliau akan membuat pelatihan-pelatihan untuk masyarakat yang berminat menjadi Pekerja Migran Indonesia (PMI) Seperti BLK yang sudah ada. Ini bisa menjadi salah satu solusi dari permasalhan ekonomi, ujarnya.

Kami Komunitas Relawan Pekerja Migran Indonesia (KAWAN PMI) Kabupaten Garut, akan hadir di lingkungan masyarakat menangani setiap permasalahan Pekerja Migran Indonesia (PMI) akan, sedang atau setelah pemberangkatan.

Kami akan mengoptimalkan peran dan bekerja membantu PMI seiring support yang di berikan Bupati Garut untuk di waktu yang akan datang, pungkas Asep Irfan.

(Rd.Haraqi Siliwangi)***

Maulid Nabi Dinodai Bom Bunuh Diri Di Pakistan, Puluhan Orang Tewas

0

Wartain.com || Perayaan Hari Maulid Nabi Muhammad SAW di Pakistan diwarnai peristiwa bom bunuh diri, baku tembak, hingga ledakan lainnya. Puluhan orang tewas dalam insiden memilukan tersebut.

Kejadian bom bunuh diri pertama terjadi di provinsi Balochistan, barat daya Pakistan pada Jumat 29/09/2023. Pelaku menargetkan prosesi peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.

Para pejabat mengatakan seorang pengebom bunuh diri meledakkan bom ketika orang-orang dari masjid-masjid sekitar berkumpul di Mastung, sekitar 40 kilometer (25 mil) selatan ibukota provinsi, Quetta.

Ledakan bom bunuh diri di provinsi Balochistan tersebut menyebabkan lebih dari 50 orang tewas dan puluhan orang lainnya luka-luka.

Menteri Penerangan Balochistan, Jan Achakzai, mengimbau publik untuk melakukan donor darah guna membantu menolong para korban luka. Dia juga mengumumkan masa berkabung selama tiga hari.***

Foto: Reuters/Fayaz Aziz

Editor: Raka A. Firmansyah

Ganjar Berbicara Kedaulatan Pangan, Jokowi Terkesan

0

Presiden Joko Widodo dibuat terkesan oleh ide dan gagasan Capres 2024, Ganjar Pranowo terkait kedaulatan pangan saat acara Rakernas IV PDIP di JIExpo, Jumat 29/09/2023. Jokowi yakin, Ganjar mampu mewujudkan cita-cita bangsa Indonesia itu.

“Tadi sudah disampaikan Ibu Ketua Umum Megawati terkait bagaimana kita harus menyiapkan pangan kita. Saya setuju sekali. Dan lebih setuju lagi dengan apa yang disampaikan Capres kita, pak Ganjar Pranowo,” kata Jokowi, melansir Kumparan.

“Tadi saya bisik-bisik sama pak Ganjar. Nggak usah lama-lama, perencanaannya disiapkan sekarang. Nanti habis dilantik (jadi presiden), besoknya langsung masuk soal kedaulatan pangan. Sehingga kedaulatan pangan, swasembada pangan bisa kita miliki,” ucapnya.

Lalu apa ide dan gagasan Ganjar yang berhasil membuat Jokowi terkesan itu? Saat menyampaikan pidato politiknya, Ganjar memaparkan ide dan gagasannya mewujudkan kedaulatan pangan. Ganjar akan menjadikan pangan sebagai supremasi kepemimpinan Indonesia di kancah dunia.

“Tema Rakernas PDIP kali ini sangat relevan, di mana kita harus mewujudkan kedaulatan pangan. Pangan harus jadikan supremasi kepemimpinan Indonesia di kancah dunia,” kata Ganjar.

Kedaulatan pangan lanjut Ganjar tentu tidak bisa terjadi begitu saja. Butuh peran serta pemerintah untuk menjadikan Indonesia menjadi negara swasembada pangan.

“Negara harus menjadikan petani dan nelayan sebagai tuan di negerinya sendiri. Kita harus jadikan sawah sebagai hamparan kesejahteraan dan laut sebagai hamparan kemakmuran,” tegasnya.

Caranya lanjut dia sangat beragam. Yang pertama dilakukan adalah menggenjot riset dan teknologi di bidang pertanian dan perikanan.

“Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) dan perguruan tinggi harus dilibatkan untuk mewujudkan inovasi di dua bidang itu. Sudah banyak inovasi yang ada saat ini, namun kita harus terus optimalkan itu,” ucapnya.

Penegakan hukum dan penataan tata ruang juga tak boleh diabaikan. Ilegal fishing harus diberantas dan tidak boleh lagi ada di negeri ini.

Pengelolaan pangan lanjut Ganjar harus dilakukan dengan baik dari hulu ke hilir. Selain mengembangkan inovasi teknologi dan modernisasi, pemenuhan sarana prasarana pertanian dan perikanan juga menjadi penting. Upskilling serta pemberian bantuan, insentif dan sarana lain juga harus tepat sasaran.

“Politik pangan ini sangat penting. Apabila kita bisa meningkatkan sektor pangan untuk kesejahteraan rakyat, maka kita bisa membawa Indonesia jaya, berdikari dan berdaulat. Dengan berpihak pada petani dan nelayan, maka kita bisa mempercepat untuk berdikari di bidang pangan,” pungkasnya.***

Foto: Dok. Kumparan

Editor: Raka A. Firmansyah

Ganjar: Kita Punya Sumber Pangan Bervariatif, Negara Lain Tak Punya

0

Wartain.com || Calon Presiden (Capres) dari partai PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo, meminta agar modernisasi dan digitalisasi sistem irigasi bisa dipercepat dan mengalir ke lahan-lahan pangan. Sehingga, menurut Ganjar, lahan subur Indonesia bisa tetap dijaga.

“Biarkan sawah kita tetap menjadi sawah. Biarkan embung tetap menjadi embung yang akan memenuhi kebutuhan air, dan biarkan laut itu hidup dan menjadi tempat ikan-ikan berenang karena itu akan menjadi sumber pangan kita juga,” ucap Ganjar di Rakornas IV PDIP, JIEXPO Kemayoran, Jakarta, Jumat 29/09/2023, mengutip Kumparan.

Ganjar juga mengingatkan pentingnya menggenjot kedaulatan pangan melalui keberagaman pangan seperti yang sebelumnya disampaikan oleh Ketum PDIP, Megawati Soekarnoputri. Misalnya, masyarakat yang memang makan papeda sebagai makanan pokok, maka sebaiknya tetap makan papeda dan tidak menggantinya dengan nasi.

“Biarkan yang makan papeda tetap makan papeda, biarkan yang makan thiwul tetap makan thiwul, dan yang makan beras juga makan beras, karena sorgum pun bisa menjadi sumber pangan. Biarkan. Karena itulah sumber pangan yang sangat variatif yang kita miliki. Negara lain tak memiliki itu,” tegas Ganjar.

Selain itu, Ganjar juga meminta agar bantuan insentif kepada para petani hingga nelayan harus tetap disalurkan dengan tepat. Seiring dengan perkembangan zaman, kata Ganjar, Indonesia juga tak bisa mengharapkan bisa berdikari pangan tanpa melakukan perubahan besar dari sisi teknologi.

“Teknologi modifikasi cuaca, smart farming, sekolah lapang iklim, ini menjadi begitu penting kemudian praktik-praktik ini bisa kita lakukan,” tutupnya.***

Foto: Dok. PDI Perjuangan

Editor: Raka A. Firmansyah

Indonesia Bersiap Hadapi Bencana Nuklir

0

Wartain.com || Indonesia bersiap hadapi bencana nuklir. Salah satunya ditunjukkan dengan simulasi kegawatdaruratan yang dihelat Kemenkes dan BRIN.

Simulasi berlangsung di Kawasan Sains dan Edukasi (KSE) Achmad Baiquni Yogyakarta dan RSUP. dr Sardjito. Hal ini diikuti oleh berbagai pemangku kepentingan lintas sektor seperti BAPETEN, BRIN, PSC 119, Dinas Kesehatan dan Perhimpunan Organisasi Profesi.

Dalam kegiatan tersebut tenaga kesehatan yang mengikuti simulasi kegawatdaruratan bencana nuklir ini bertugas mengevakuasi pegawai KSE Achmad Baiquni yang terpapar radiasi nuklir dengan standar protokol dan prosedur evakuasi.

Menurut koordinator Instruktur Simulasi Kegawatdaruratan Bencana Nuklir RSUP dr. Sardjito, Andreas Dewanto kegiatan ini ditujukan agar tenaga kesehatan memahami prosedur dan petunjuk teknis saat melakukan tindakan penanganan medis. Khususnya pada pasien radiasi nuklir, pengendalian bahaya radiasi nuklir, dan dekontaminasi radiasi nuklir.

“Kemudian petugas kesehatan juga harus mengetahui standar proteksi diri atau alat pelindung diri yang harus digunakan dalam menghadapi pasien yang diduga terkontaminasi radiasi,” kata Andreas Dewanto dikutip dari situs Kemenkes, Sabtu 30/09/2023.

Beberapa hal yang menjadi perhatian dalam Simulasi Kegawatdaruratan Bencana Nuklir ini adalah APD tenaga kesehatan, alat monitoring radiasi, dan setting ruangan IGD yang dapat digunakan untuk proses dekontaminasi.

Andreas Dewanto menyebutkan setidaknya ada tiga zona yang perlu diterapkan saat tenaga kesehatan melakukan penanganan pasien dengan paparan nuklir baik di lokasi bencana maupun di IGD. Tiga zona tersebut terdiri dari hot zone, warm zone, dan cold zone.

  • Hot zone atau zona panas adalah area yang paling tinggi perannya yaitu area untuk pasien dengan radiasi yang baru masuk IGD atau baru tiba di RS.
  • Warm zone atau zona hangat yaitu area di mana dilakukan proses tindakan dan proses dekontaminasi pada pasien sehingga level paparan radiasi terhadap pasien lebih rendah.
  • Cold zone atau zona dingin adalah area di mana pasien sudah terdekontaminasi sehingga dinyatakan aman.

Ketiga zona tersebut harus menjadi perhatian dan diterapkan tenaga kesehatan pada kondisi darurat nuklir saat melakukan assessment klinis maupun monitoring radiasi baik dalam kondisi prehospital maupun saat pasien diterima di rumah sakit.

Setiap pertukaran zona, tenaga kesehatan harus melakukan assessment mandiri melalui personal dosimeter atau alat ukur serapan radiasi yang dibekali kepada setiap petugas. Setiap petugas kesehatan juga harus melakukan dekontaminasi mandiri sebelum berpindah ke zona dengan paparan radiasi yang lebih rendah.

“Jadi setiap petugas dibekali personal dosimeter, yaitu alat untuk mengukur seberapa banyak petugas itu sudah terpapar (radiasi), jadi kalau sudah banyak terpapar harus diganti dengan petugas lain.”

“Jadi perlu dipersiapkan prosedur-prosedur atau rencana hospital disaster plan dikaitkan dengan kasus bencana nuklir,” sambung Andreas Dewanto.

Kegiatan simulasi kegawatdaruratan bencana nuklir ini merupakan implementasi dari keputusan menteri kesehatan Nomor HK.01.07/MENKES/420/2018 yang menetapkan tiga rumah sakit rujukan Bencana Nuklir seperti RSUP Fatmawati Jakarta, RSUP dr. Hasan Sadikin Bandung, dan RSUP dr. Sardjito Yogyakarta.‎

Kepala Organisasi Riset Tenaga Nuklir Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Rohadi Awaludin menjelaskan, secara umum, penggunaan energi nuklir dibagi menjadi dua tipe. Yakni energi nuklir yang digunakan dayanya, dan radiasi (penggunaan non-daya dari energi nuklir).

“Energi nuklir memiliki keunggulan densitas tinggi, dapat memproduksi energi yang besar, dan rendah karbon. Sedangkan radiasi nuklir memiliki keunggulan radiasi energi tinggi, memiliki energi yang tinggi untuk menembus ke sebuah benda, dan mudah dideteksi,” paparnya dalam situs resmi BRIN.

Rohadi menguraikan, Indonesia juga memiliki fasilitas seperti reaktor nuklir, akselerator, dan iradiator.

“Terdapat tiga fasilitas reaktor nuklir di Indonesia, yakni Reaktor Kartini, Reaktor Triga, dan Reaktor G.A Siwabessy. Reaktor GA. Siwabessy digunakan untuk riset bahan bakar nuklir, radiografi neutron, analisis aktivasi neutron, pewarnaan batu permata, riset berkas neutron, dan produksi radioisotop,” terang Rohadi.

Lebih lanjut dirinya menjelaskan, pengunaan iradiator gamma telah dimanfaatkan rumah sakit yang memiliki fasilitas pengobatan nuklir. “Beberapa rumah sakit memiliki siklotron untuk produksi F-18, serta beberapa rumah sakit menggunakan nuklir untuk fasilitas radioterapi,” tambahnya.

Selain itu, pemanfaatan nuklir dalam radiofarmasi telah menghasilkan beberapa produk diantaranya MDP kit (methylene diphosphonate) untuk memindai tulang. “Kemudian untuk radiasi gamma dapat bermanfaat untuk mutasi pengembangbiakan variatas seperti padi dan kedelai,” jelasnya.

Terkait keberlanjutan nuklir yang berkelanjutan dan ramah lingkungan, BRIN melalui Pusat Riset Teknologi Daur Ulang Bahan Bakar Nuklir dan Limbah Radioaktif yang bertugas untuk melakukan riset, pengembangan, penilaian, dan penerapan terkait beberapa hal. Dari teknologi pengolahan bahan baku nuklir, teknologi geologi nuklir, teknologi bahan bakar nuklir, dan teknologi pengolahan limbah radioaktif.

Rohadi menekankan diperlukan perbaikan terus menerus dalam pemanfaatan teknologi nuklir, terutama dalam keselamatan, keamanan, dan pengamanan.***

Foto: Shutterstock/PixelRaid

Editor: Raka A. Firmansyah

Kondisi Perekonomian Indonesia Bulan September 2023 Melambat, Apa Penyebabnya???

0

Foto : Kemenperin

Wartain.com, Jakarta || Kementerian Perindustrian (Kemenperin) mencatat indeks kepercayaan industri (IKI) pada September 2023 di angka 52,51 alias melambat 0,71 poin dibandingkan bulan sebelumnya.

IKI merupakan indeks yang dirilis Kementerian Perindustrian sejak November 2022. Indeks ini menggambarkan optimisme pelaku usaha terhadap kondisi perekonomian

“Melambat 0,71 poin dibandingkan dengan IKI Agustus 2023 yang mencapai 53,22,” kata Juru Bicara Kemenperin Febri Hendri Antoni Arif dalam Konferensi Pers IKI September 2023 di kantornya di bilangan Jakarta Selatan, Jumat 29/09/2023.

Ia menyebut persentase pelaku usaha yang menyatakan kondisi usahanya meningkat ada 32,7 persen alias turun tipis dari 32,8 persen pada Agustus 2023. Meski begitu, Febri mengklaim kepercayaan industri masih sangat baik.

Lalu, pelaku usaha yang melaporkan ke Kemenperin bahwa industrinya masih stabil ada 44,8 persen di bulan ini. Sementara itu, pelaku usaha yang kondisinya menurun ada 22,5 persen atau turun dari 24,3 persen di Agustus 2023.

“Memang IKI turun 3 bulan berturut-turut, tapi masih pada level di atas 50 atau ekspansi. Jadi kita tidak usah khawatir. Sejauh ini industri manufaktur Indonesia masih bergerak cepat dibandingkan negara-negara lain,” tuturnya.

“Kenapa turun? Itu memang kami melihat disebabkan pasar global, beberapa harga komoditas turun, crude palm oil (CPO), nikel, logam mulia juga, pangan. Penurunan itu menyebabkan order atau permintaan dari beberapa subsektor turun,” sambung Febri.

Febri merinci beberapa subsektor yang masih kontraksi di bulan ini, antara lain tekstil; pakaian jadi; kayu, barang dari kayu, dan gabus; industri pengolahan lainnya; dan industri barang galian bukan logam.

Sedangkan subsektor yang masih ekspansi sangat tinggi di September 2023 ini adalah kendaraan motor trailer, alat angkut lainnya, dan industri bahan makanan.***

Sumber : CNN Indonesia

Editor : Aab Abdul Malik

(Tim)

Hashim Sebut Gibran Kandidat Cawapres Ideal Damping Prabowo

0

Wartain.com || Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo menyatakan Gibran Rakabuming Raka merupakan representasi tokoh pemuda yang ideal mendampingi Prabowo Subianto di Pilpres 2024.

“Saya kira bukan rahasia lagi bahwa Mas Gibran adalah salah satu bakal calon wakil presiden,” kata Hashim di Surabaya, dikutip dari Antara, Sabtu 30/09/2023.

Menurutnya, Gibran mampu melengkapi Prabowo Subianto yang sudah dikenal malang melintang di kancah perpolitikan Tanah Air.

Sedangkan Wali Kota Solo itu, kata dia, merupakan tokoh yang mampu mewakili suara dan pemikiran kaum pemuda di Indonesia.

“Pak Prabowo politikus senior umur 72 tahun penuh dengan pengalaman manis dan pengalaman pahit. Mas Gibran usianya sekitar 35 atau 36 tahun kalau tidak salah, ini bisa ‘balance’ jadi saya kira bagus sekali,” ujarnya.

“Pengalaman mungkin Mas Gibran kurang pengalaman tetapi bisa nanti sebagai wakil presiden lima tahun atau lebih nanti bisa bertambah pengalamannya,” katanya.

Kendati demikian, Hashim menyebut peluang putra Presiden Joko Widodo untuk terjun di konstelasi pemilihan pimpinan negara tahun depan masih menunggu keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait batas usia calon presiden dan calon wakil presiden.

Saat ini Gibran masih berusia 35 tahun, batas minimal 40 tahun. Itu yang saat ini tengah digugat di MK, proses persidangan masih berjalan.

“Semua tergantung pada keputusan MK yang kami semua nantikan,” ucapnya.

Adik Prabowo Subianto itu menambahkan beberapa nama juga sering dikaitkan untuk mengisi posisi bakal calon wakil presiden dari bakal calon presiden yang diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM).

“Saya kira bukan rahasia lagi, ada namanya Pak Erick Thohir, Mbak Khofifah Ibu Gubernur Jatim, dan mungkin ada lain-lain, tentu ada Pak Airlangga dari partai-partai pengusung,” tuturnya.***

Foto: Instagram/@prabowo

Editor: Raka A. Firmansyah

Menag Jelang Pemilu: Jangan Memilih Karena Ganteng Mukanya Dan Manis Mulutnya

0

Wartain.com || Menteri Agama Gus Yaqut Cholil Qoumas memberikan petuahnya jelang Pemilu 2024. Ia meminta calon pemilih untuk melihat rekam jejak calon pemimpin.

“Jangan karena bicaranya enak, mulutnya manis, mukanya ganteng itu dipilih. Jangan asal begitu, harus dilihat dulu track record-nya bagus, syukur mukanya ganteng, syukur bicaranya manis, itu dipilih,” katanya di Solo, dikutip dari Antara, Sabtu 30/09/2023.

Ia meminta agar masyarakat tidak mempertaruhkan negeri ini pada orang-orang yang tidak memiliki perhatian pada masyarakat.

Katanya, agama dengan politik tidak dapat dipisahkan. Namun demikian, agama tidak boleh digunakan sebagai alat politik untuk memenuhi nafsu kekuasaan.

“Jangan gunakan agama untuk memenuhi keinginan merebut kekuasaan, tidak boleh karena berbeda pilihan kemudian yang beda itu dikafir-kafirkan,” katanya.

“Kita masih ingat, ada penggunaan agama secara tidak baik dalam politik beberapa waktu yang lalu, waktu pemilihan Gubernur DKI Jakarta dan Pemilihan Presiden,” sambungnya.

Oleh karena itu, ia mengajak seluruh pihak untuk menjaga agama yang dipegang teguh.

“Kita jaga agar (agama) tidak digunakan sebagai alat untuk memperebutkan kekuasaan. Jangan pilih orang yang menggunakan agama untuk kepentingan politiknya,” katanya.***

Foto: Dok. Kemenag RI

Editor: Raka A. Firmansyah

Jakarta Nomor Satu Kota Berpolusi Di Dunia Pada Sabtu Pagi

0

Wartain.com || DKI Jakarta kembali menduduki posisi pertama sebagai kota besar paling berpolusi di dunia pada Sabtu 30/09/2023 pagi.

Berdasarkan data situs pemantau kualitas udara IQAir pada pukul 06.26 WIB, Indeks Kualitas Udara (AQI) di Jakarta berada di angka 163 atau masuk dalam kategori tidak sehat dengan angka partikel halus (particulate matter/PM) 2.5.

Situs pemantau kualitas udara dengan waktu terkini tersebut pun mencatatkan Jakarta sebagai kota dengan kualitas udara terburuk di dunia.

Setelah Jakarta, kota dengan kualitas udara terburuk berikutnya adalah Doha (Qatar) dengan indeks kualitas udara di angka 160 dan Delhi (India) di angka 159.

Sejumlah wilayah di Jakarta dengan kualitas udara terburuk, antara lain Kebon Jeruk, Pantai Indah Kapuk, Kalideres, Cilandak Barat dan Pluit.

Hal yang sama juga tercatat pada Sistem Informasi Lingkungan dan Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup Provinsi DKI Jakarta yang menyebutkan bahwa kualitas udara di Jakarta secara keseluruhan berada pada kategori sangat tidak sehat dengan indeks angka 234 dan polusi udara PM2.5.

Angka itu memiliki penjelasan tingkat kualitas udara yang dapat merugikan kesehatan pada sejumlah segmen populasi yang terpapar

Namun demikian, indeks standar pencemar udara (ISPU) di Bundaran HI berada pada kategori sedang dengan angka 99.

Kategori sedang berarti kualitas udara tidak berpengaruh pada kesehatan manusia ataupun hewan tetapi berpengaruh pada tumbuhan yang sensitif dan nilai estetika dengan rentang PM2,5 sebesar 51-100.***

Foto: Antara/Astrilla Dwi Adha

Editor: Raka A. Firmansyah

Berikut Jadwal Sprint Race MotoGP Seri Motegi Jepang 2023

0

Foto : Okezone Sports

Wartain com || MotoGP Jepang 2023 akan menggelar balapan Sprint Race di Sirkuit Motegi pada Sabtu 30/09/2023 siang. Berikut jadwal Sprint Race MotoGP Jepang 2023.

Hari kedua MotoGP Jepang 2023 akan dimulai dengan sesi latihan bebas kedua pada 08.10-08.40 WIB. Setelah itu dilanjutkan dengan sesi kualifikasi pada 08.50-09.30 WIB.

Sprint Race MotoGP Jepang 2023 dijadwalkan mulai pukul 13.00 WIB. Balapan rencananya akan berlangsung sepanjang 12 lap.

Duel sengit antara para pembalap Ducati, terutama Francesco Bagnaia, Jorge Martin dan Marco Bezzecchi diprediksi akan kembali terjadi di Sprint Race MotoGP Jepang 2023. Selain itu ada pembalap KTM Brad Binder yang bisa menjadi kandidat pemenang.

Binder tampil impresif di hari pertama MotoGP Jepang 2023, Jumat 29/09/2023, dengan menjadi pembalap tercepat sekaligus memecahkan rekor lap Sirkuit Motegi.

Binder mencetak rekor lap Motegi dengan catatan waktu 1 menit 43,489 detik. Pembalap asal Afrika Selatan itu mengalahkan rekor lap milik Jorge Lorenzo yang sudah bertahan delapan tahun.

Rekor lap Motegi sebelumnya dipegang Lorenzo saat MotoGP Jepang 2015. Ketika itu rekor lap Lorenzo adalah 1 menit 43,790 detik, terpaut 0,301 detik dari rekor baru Binder.

Jelang Sprint Race MotoGP Jepang 2023, Bagnaia masih berada di puncak klasemen sementara. Namun Bagnaia saat ini hanya unggul 13 poin atas Martin yang sedang onfire.

Jadwal Sprint Race MotoGP Jepang 2023
Sabtu 30 September

Free Practice 2: 08.10-08.40 WIB
Kualifikasi: 08.50-09.30 WIB
Sprint Race (12 lap): 13.00 WIB.***

Sumber : CNN Indonesia

Editor : Aab Abdul Malik

(Ikhlas)