WARTAIN.COM || Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengunggah foto dirinya sedang bersama Presiden Joko Widodo dalam mobil. (Foto; Dok. Instagram Erick Thohir)
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mendampingi Jokowi meresmikan hunian milenial untuk Indonesia di Samesta Mahata Margonda, Depok, Jawa Barat, Kamis (13/4/2023).
Erick menegaskan komitmen BUMN dalam menyediakan hunian bagi generasi milenial yang terintegrasi dengan moda transportasi umum.
Erick mengatakan hal ini selaras dengan pesan Presiden Jokowi terkait adanya keterbatasan tanah di Indonesia.
“Seperti Bapak Presiden selalu ingatkan, wilayah Indonesia adalah 75 persen laut dan 25 persen darat, artinya ada keterbatasan wilayah tanah di Indonesia,” ujar Erick.
Dia mengatakan, Presiden juga menyoroti total penduduk di perkotaan yang mencapai 56,7 persen, sementara yang di perdesaan itu 43,3 persen.
Dengan begitu, wilayah perkotaan akan semakin padat dan kian menantang dalam mengatur transportasi dan hunian untuk masyarakat.
Terkait hal itu Menteri BUMN Erick Thohir mengeksekusi idenya bekerjasama dengan Menteri PUPR Basuki Hadi Mulyono membangun hunian bagi kaum milenial dengan promosi mendapat “kereta api”.
Hunian apartemen yang diperuntukkan bagi para milenial mendapat sambutan baik, generasi yang kreatif membuat ekosistem kemudahan dalam transportasi publik guna mengantisipasi kemacetan.
Dalam momen perjalanan ke Depok menuju hunian apartemen , Erick mengunggah foto dirinya sedang bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam mobil. Unggahan Erick di akun Instagramnya itu banyak disukai warga netizen (warganet).
Foto yang diunggah tersebut, Erick dan Jokowi sedang tersenyum. “Kata guru saya, senyum itu ibadah paling mudah. Cuma perlu hati yang ikhlas, nawaitu menebar kebaikan. Jangan lupa senyum hari ini,” kata Erick dalam unggahan di Instagramnya itu, Jumat (14/4/2023).
Hingga berita ini ditulis sekitar pukul 12.25 WIB, foto Erick semobil Jokowi itu disukai 10.430 warga netizen (warganet). “Mantab.. semoga bapak Erick sehat selaluuu,” kata akun Instagram harisad***.
“Betul Pak Erick, senyum adalah ibadah juga pak, mudahlah senyum nanti pahalanya banyak pak, yg penting senyumnya ikhlas pas,” kata akun suwars***.
Ada juga netizen yang komentar terkait Pilpres 2024. “Next Presiden Kang ET @erickthohir 2024 pemimpin idola masa depan,” ujar akun miantara_ma***.
“Ganjar-Erick For 2024 (kode alam),” ujar akun r_pramest***. Selain itu, ada pula netizen yang meminta uang. “Bapak…. Saya minta THR online dari bapak (emoji tersenyum dengan mata berhati, red),” kata akun Instagram Miamia_mi***.
Perlu diketahui bersama sebelumnya, berdasarkan data Kementerian PUPR, Erick menyampaikan bahwa 81 juga generasi milenial belum mendapatkan fasilitas rumah.
Hal ini menjadi perhatian mengingat 58 persen penduduk Indonesia saat ini berusia di bawah 40 tahun.
Dia meyakini hunian milenial terintegrasi menjadi solusi dalam menekan penggunaan kendaraan pribadi.
Dia menuturkan, BUMN hingga saat ini telah merampungkan tujuh lokasi hunian terintegrasi senilai Rp5 triliun dengan 8.348 unit.
Erick menyampaikan 65 persen dari total unit telah ludes terjual, yang mana 41 persen pembeli merupakan generasi milenial.
“Khusus yang Bapak kunjungi hari ini yaitu Samesta Mahata Margonda ini total unitnya ada 940 dengan tingkat kelakuannya cukup tinggi, 78 persen, karena memang fasilitas ini dekat dengan UI dan fasilitas pendukung lainnya seperti mal dan lain-lain,” ucap Erick.
Selain di Depok, Jakarta, Tangerang, Bogor, dan Karawang, Erick menyebut hunian milenial terintegrasi juga akan kembali diluncurkan di Klender, Jakarta Timur, setelah Lebaran.
“Tentu kami mengharapkan dengan dorongan Bapak Presiden hari ini, kami bisa terus meningkatkan proyek hunian milenial ini di berbagai kota ke depannya.
Karena itu, KAI sudah akan paparan dengan saya dan para Wamen (wakil menteri BUMN) mana titik-titik berikutnya yang ada di luar Jakarta,” pungkasnya.