Wartain.com, Cianjur || BP2MI, BP3MI Jawa Barat dan Kawan PMI Kabupaten Cianjur, melakukan kunjungan kerja ke Kantor Disnakertrans Cianjur dan Kantor Desa Mangunkerta, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur, Rabu 22/11/2023.
Kunker kali ini dilakukan untuk Evaluasi Kerja Kawan PMI, memberikan pemahaman kepada desa dan pencegahan keberangkatan Pekerja Migran Indonesia (PMI) secara unprosedural.
Di Desa Mangunkerta, BP2MI dan tim di terima langsung secara resmi oleh Sekretaris Desa dan staff di aula kantor desa.
Kepada wartain.com, Sekretaris Desa Mangunkerta, Sadam mengaku sangat berterima kasih atas kedatangan BP2MI dan juga tim lainnya.
“Alhamdulillah dan terimakasih sudah datang ke desa kami, dan Alhamdulillah selama ini sangat bersinergi dengan Kawan PMI Kabupaten Cianjur,” ungkap Sadam.
Selain itu Sadam menyampaikan akan melakukan sosialisasi di desanya tekait dengan pencegahan keberangkatan PMI secara unprosedural ataupun tata cara keberangkatan PMI yang legal.


“Dalam waktu dekat ini akan ada 2 (dua) sosialisasi ke masyarakat terkait dengan Pekerja Migran Indonesia, dengan menggunakan anggaran perubahan tahun 2023,” tambah Sadam.
Selain kegiatan kunjungan kerja, BP2MI dan BP3MI melakukan monitoring Evaluasi kerja untuk lebih bersinergi antara Kawan PMI Kabupaten Cianjur dan Stakeholder terutama instansi terkait, Selasa 21/11/1/2023.
Achmad Zazuli Ketua PMI Kabupaten Cianjur menyebut, sangat mendukung terhadap agenda Monitoring dan Evaluasi tersebut.
“Alhamdulillah dengan adanya kegiatan ini semoga Kawan PMI dan Stakeholder serta intansi terkait, semakin bersinergi untuk PMI di Kabupaten Cianjur,” ungkap Zazuli.
“Apalagi Kabupaten Cianjur merupakan peringkat ke-2 se-Jawa Barat terkait PMI yang bermasalah,” pungkasnya.***
Foto : wartain.com/Istimewa
Editor : Aab Abdul Malik
Reporter : Intan Fitri Utami