26.7 C
Jakarta
Sabtu, April 19, 2025

Latest Posts

Kepala Desa Cihanjawar Kecamatan Nagrak Pastikan Pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024 Berjalan Lancar

Wartain.com || Kepala Desa Cihanjawar, Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi memastikan, bahwa pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2024 di wilayahnya berjalan dengan lancar, aman dan tertib.

Hal tersebut Ia sampaikan, ketika melalukan monitoring pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara di masing-masing TPS yang ada di wilayahnya.

Ditemui wartain.com usai monitoring di TPS 04, Kepala Desa Cihanjawar, Dodi Rahmat mengungkapkan bahwa pelaksanaan pemungutan suara diwilayahnya tidak ada kendala dan hambatan yang akan menggagalkan pelaksanaan Pilkada.

“Sejauh ini, sampai waktu istirahat kami lihat dan pantau, belum ada kendala apapun yang dihadapi oleh KPPS. Semuanya berjalan lancar, aman dan tertib,” ungkap Dodi.

Dodi mengimbau kepada masyarakat Desa Cihanjawar yang belum menggunakan hak politiknya, untuk datang ke TPS sampai pukul 13.00 WIB, Guna menentukan pemimpin untuk 5 tahun kedepan,” himbau Dodi.

“Gunakan dan manfaatkan hak pilih sesuai dengan harapan dan nurani masing masing laksanakan secara tertib dan aman,”  tambah Dodi usai melakukan monitoring.

Kepala Desa Cihanjawar Kecamatan Nagrak Pastikan Pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024 Berjalan Lancar (foto : Aab)

Dodi berharap hasil terpilih adalah yang terbaik dan dipercaya oleh masyarakat sekaligus bisa menjawab tantangan di tahun 2025 berkenaan dengan pertumbuhan ekonomi terutama pada daya beli masyarakat.

Kades juga mengajak masyarakat untuk tetap menjaga kondusivitas perhelatan pesta demokrasi.

“Siapapun yang menang, kita harus bisa menerima hasil pilihan masyarakat, tidak boleh memaksakan kehendak, ingat ini adalah demokrasi,” tutup Kades

Senada, ketua PPS Desa Cihanjawar, Dede Kevin mengatakan, sejuah pantauannya keadaan kondusif dan tertib di wilayah Desa Cihanjawar dan warga antusias mendatangi TPS untuk memberikan hak suaranya.

“Mudah mudahan partisipasi masyarakat di kecamatan Sukaraja bisa mencapai 75%,” harap Kevin.

Kevin memastikan, proses pemungutan dan penghitungan suara di wilayahnya bisa berjalan sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Kami pastikan proses pemungutan dan penghitungan suara pada Pilkada Serentak tahun 2024 ini, berjalan sesuai dengan peraturan yang berlaku,” pungkas Kevin.***

Foto : wartain.com/Aab

Editor : Aab Abdul Malik

Reporter : Dul

Latest Posts

spot_imgspot_img

Don't Miss

Stay in touch

To be updated with all the latest news, offers and special announcements.