Wartain.com, Kota Sukabumi || Pemerintah Kota Sukabumi berkerja sama dengan Dinas Tenaga Kerja Provinsi Jawa Barat, menggelar Talk Show dengan tema “Menangkap Peluang Kerja ke Arab Saudi”, bertempat di Gedung Juang 45, Kamis 14/12/2023.
Kegiatan tersebut digelar setelah adanya pencabutan moratorium pengiriman Pekerja Migran Indonesia (PMI) ke Arab Saudi khusunya dalam bidang Asisten Rumah Tangga (ART).
Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Sukabumi, Abdul Rachman mengatakan, kegiatan ini digelar sebagai wujud nyata kepedulian pemerintah terhadap Calon Pekerja Migran Indonesia (CPMI) khususnya yang akan berangkat ke Arab Saudi.
“Pasca dicabutnya moratorium, penting bagi kita selaku dinas terkait untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat, bagaimana proses pemberangkatan yang benar dan sektor pekerjaan apa saja yang dibutuhkan,” katanya.
Sebagaimana diketahui, seringkali terjadi ada Pekerja Migran Indonesia (PMI) akibat tidak paham prosedur baik pemberangkatan, penempatan dan perjanjian kerja, mereka menghadapi masalah di luar negeri.
“Ini yang perlu kita hindari. Mulai tingkat RT sampai dinas terkait, semuanya harus memberikan pemahaman kepada mereka. Tempuh jalan yang prosedural/legal, agar kita terhindar dari permasalahan,” tambahnya.

Sementara itu, PJ Wali Kota Sukabumi, Drs. Kusmana Hartadji, MM, mengungkapkan, Pekerja Migran Indonesia sebagai penyumbang devisa terbesar kedua setelah migas, perlu kiranya diberikan tempat yang layak. Bukan hanya pemahaman tapi perlakuan terhadap mereka juga sangat penting.
“Jawa Barat itu penyumbang PMI Terbesar kedua atau ketiga di Indonesia (salahsatunya dari Kota Sukabumi). Makanya dorong mereka agar memahami betul prosedurnya,” ungkap Kusmana.
Selanjutnya yang tidak kalah penting disampaikan adalah, kesiapan para CPMI sebelum berangkat ke luar negeri. Mulai dari persiapan bahasa, skill/kemampuan kerja sampai ke fisik dan mental.
“Sebelum berangkat selain prosedur keberangkatan, ada juga hal-hal yang mesti dipersiapkan, seperti latihan bahasa, latihan kerja sampai kepada fisik dan mental kita. Karena kita akan bekerja di negara orang yang berbeda kultur dan budayanya,” lanjut PJ Wali Kota Sukabumi, kepada wartain.com.
Ia berpesan kepada peserta Talkshow, khusunya para camat dan lurah Se-Wilayah Kota Sukabumi, untuk selalu mengingatkan warganya yang mau berkerja ke luar negeri, tidak hanya ke Arab Saudi, agar terlebih dahulu mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik dan benar.
“Saya pesan kepada camat dan lurah, hasil dari kegiatan Talkshow hari ini, ilmunya bisa disampaikan lagi kepada masyarakat di wilayah kerjanya masing-masing. Hindari praktek pencaloan dan hati-hati dengan janji dan iming-iming dari oknum yang tidak bertanggungjawab,” pungkasnya.
Hadir dalam kesempatan tersebut, Kepala Dinas Provinsi Jawa Barat yang diwakili Kabid Binapenta, PJ Walikota Sukabumi, perwakilan BP3MI Jabar, Dandim 0607, Kadisnaker Kota Sukabumi, perwakilan P4MI, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Sukabumi, Kawan PMI, Camat, Lurah serta undangan lainnya.***
Foto : wartain.com/Intan
Editor : Aab Abdul Malik
Reporter : Intan Fitri Utami