26.7 C
Jakarta
Jumat, April 25, 2025

Latest Posts

Mahasiswa KKN Kelompok 16 Universitas Islam Sultan Hasanudin Banten, Ikuti Kegiatan Panen Komoditas Kacang Panjang 

Wartain.com || Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kelompok 16 Universitas Islam Sultan Hasanudin, mengikuti kegiatan Panen Raya komoditas Kacang Panjang, di Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Kirom Kp. Cikolecer Desa Parigi, Kecamatan Saketi, Kabupaten Pandeglang, Banten, Rabu 31/07/2024.

Diketahui, banyak varietas jenis sayuran yang ditanam oleh Ponpes Al-Kirom, untuk memenuhi kebutuhan konsumsi keluarga besar yang ada di Ponpes tersebut.

“Untuk jenis sayuran yang di tanam itu ada kacang panjang, timun, cabai, sawi hijau, tomat, kangkung, dan pare,” ujar Kiai Salman Al -Jabali, selaku Pengasuh Ponpes Al-Kirom.

Adapun kegiatan panen kali ini, yang diikuti oleh Mahasiswa KKN Kelompok 16 Universitas Sultan Hasanudin  ialah panen kacang panjang. Dimana, pengelolaannya melibatkan santri yang ada di pondok di bantu oleh para buruh tani di sekitar pondok.

“Panen kacang panjang kali ini merupakan buah karya dari  anak – anak santri yang dibantu oleh pekerja buruh tani,”  tambah Kiai Salman Al – Jabali,

Kiai Salman menuturkan, awal mula melakukan kegiatan pertanian khusus di bidang holtikultura tersebut dimulai semenjak 8 tahun yang lalu.

“Kegiatan ini dimulai  sejak tahun 2016 pertanian hortikultura sudah ada, jadi sampai saat ini sudah berjalan kurang lebih 8 tahun,” tutur Kiai Salman.

Mahasiswa KKN Kelompok 16 Universitas Islam Sultan Hasanudin Banten, Ikuti Kegiatan Panen Komoditas Kacang Panjang  (foto : istimewa)

Ditanya terkait alasan Ponpes Al-Kirom mengajak santrinya untuk  mengelola pertanian, Kiai Salam menjelaskan bahwa selain hobi bertani, lahan yang dimilikinya memang sangat cocok untuk lahan pertanian dan ditambah dengan kebutuhan.

“Yang pertama karena saya suka hobi bertanam, dan sayuran itu salah satu kebutuhan pasar yang dibutuhkan oleh masyarakat,” jelasnya.

“Sementara untuk luas lahannya itu kurang lebih 1 Hektar, dengan target pendapatan sampai panen yaitu 8 ton,” sambung Kiai Salman.

Ditempat yang sama, divisi logistik mahasiswa KKN Kelompok 16 Universitas Sultan Hasanudin Banten mengungkapkan, dalam kegiatan tersebut peserta KKN dapat ilmu yang baru dan pengalaman cara bertani.

“Dalam kegiatan ini kami sangat senang dapat membantu para petani, dan mahasiswa mendapat pengalaman baru dalam hal bertani,” ungkap Dede.

“Semoga dengan adanya kegiatan turun ke lahan pertanian dapat membantu para petani dan bermanfaat bagi mahasiswa KKN Kelompok 16. Maka dengan demikian, mahasiswa mendapat pengalaman dan pengetahuan baru,” pungkas Dede.***

Foto : Istimewa

Editor : Aab Abdul Malik

(Redaksi)

Latest Posts

spot_imgspot_img

Don't Miss

Stay in touch

To be updated with all the latest news, offers and special announcements.