Wartain.com, Bandung || Sehubungan dengan akan didirikannya Monumen Plaza Ir. Soekarno di Kota Bandung, lapisan Elemen Masyarakat Jawa Barat Peduli Trisakti bersama para tokoh budaya Jawa Barat, akan mengadakan upacara adat, di Area Taman Saparua, Kota Bandung, Kamis 10/08/2023, pukul 08.30 sampai dengan selesai.
Kegiatan sakral adat tersebut mengusung tajuk “Rajah Ruwat Ngadegna Monumen Plaza Ir. Soekarno”. Dalam acara tersebut ada beberapa rangkaian kegiatan seperti yang dilampirkan dibawah ini.
Berkaitan dengan itu, kami sampaikan undangan kepada masyarakat Jawa Barat, untuk mengikuti kegiatan sakral adat budaya bangsa yang terbuka untuk umum, yaitu:
1. Bubuka Pengantar Panitia
2. Lagu Indonesia Raya
3. Ngalinggihkeun sasajen
4. Rajah Pasaduan
5. Rajah Pamunah disertai doa bersama lintas agama & adat
6. Jajap Rasa Kaweningan (Disarengan lajeng ibing bareng Tarawangsa)
7. pintonan seni (tempa besi, pencak silat, debus, jaipongan)
8. diskusi kebangsaan
Hal ini merupakan surat undangan terbuka bagi seluruh masyarakat yang mencintai adat budaya bangsa. Dalam undangan tersebut juga tertulis, untuk warga Tatar Pasundan dianjurkan menggunakan berpakaian hitam dan iket, untuk wanita bisa mengenakan kebaya, atau menggunakan pakaian adat nusantara lainnya.***
PJ : A. Ginanjar Akil
Editor : Raka Azi
(Aab)