Wartain.com || Selain memiliki keindahan alam yang melimpah pulau Jawa juga di anugerahi flora dan fauna yang melimpah salah satunya adalah macan tutul Jawa.
Macan tutul jawa yang bernama ilmiah Panthera pardus melas adalah salah satu spesies Macan tutul yang masih ditemukan di hutan tropis pegunungan dan kawasan konservasi di pulau jawa.
Macan tutul jawa adalah salah satu jenis kucing besar yang masih tersisa di pulau Jawa.
Dibandingkan spesies macan tutul pada umumnya macan tutul Jawa berukuran paling kecil dibanding spesies macan tutul lainnya.
Berikut 5 Fakta Unik Macan Tutul Jawa
1.Kucing Besar Terakhir Yang Hidup Di Pulau Jawa
Akibat punahnya harimau jawa pada tahun 1980an menjadikan macan tutul jawa menjadi kucing besar terakhir yang hidup di pulau ini.
Berbeda ukuran dengan harimau jawa macan tutul jawa memiliki tubuh yang lebih kecil dibandingkan harimau jawa.
Ukuran macan tutul jawa juga tak sebesar harimau. Dilansir A-Z Animals, tingginya sekitar 1 meter, panjangnya mencapai 1.6 meter dan berat maksimalnya mencapai 69 kg.
2.Pelari Yang Cepat
Kemampuan berlari yang cepat ini juga dilengkapi dengan kemampuannya yang dapat melompat sejauh enam meter.
Hal ini diketahui setara dengan panjang tiga orang dewasa yang berbaring dari ujung kepala sampai ujung kak
Macan tutul termasuk kucing yang cepat, karena dapat berlari dengan kecepatan mencapai 58 kilometer per jam.
3.Suka Menyendiri
Seperti kita tahu, manusia merupakan makhluk sosial yang selalu membutuhkan orang lain. Hal ini berbeda dengan macan tutul jawa.
Umumnya, macan tutul jawa merupakan hewan yang suka menyendiri. Hal ini bisa dilihat dari teritori yang dimiliki olehnya.
Setiap macan tutul memiliki teritori tersendiri yang ditandai melalui cakaran di pohon, bekas urin, hingga kotoran untuk memperingatkan macan tutul lainnya.
Dilansir dari National Geographic, saking suka menyendiri, macan tutul bahkan bisa menghabiskan sebagian besar waktunya sendirian.
4.Mudah Beradaptasi
Hewan yang sering dikira sama dengan macan tutul jawa, cheetah umumnya hanya ditemui di kawasan Afrika. Habitatnya sangat terbatas.
Namun ini berbeda dengan macan tutul jawa . Hewan ini diketahui memiliki tempat tinggal yang beragam di berbagai penjuru dunia.
Bukan tanpa alasan, macan tutul disebut mudah beradaptasi di lingkungan, sehingga keberadaannya bisa ditemukan di berbagai tempat.
Macan tutul memiliki kemampuan bertahan hidup di berbagai habitat seperti hutan hujan, semak belukar, hingga rawa.
5.Memiliki Kemampuan Memanjat
Setiap hewan predator, seperti harimau dan cheetah umumnya memiliki ciri khas atau keunikan tersendiri dari segi kemampuan berburu.
Tak terkecuali dengan macan tutul. Macan tutul jawa memiliki kemampuan memanjat luar biasa yang bisa digunakan untuk berburu.
Dengan kemampuan memanjat yang baik, macan tutul diketahui bisa memanjat pohon sampai setinggi 15 meter.***
Foto : Yayasan Arsari Djojohadikusumo
Editor : Aab Abdul Malik
(SRM)